Jumat, 20 November 2023 || Dalam rangka mempersiapkan salah satu persyaratan Uji Kinerja UKM-PPG yaitu membuat video proses pembelajaran, Program Studi Pendidikan Profesi Guru memfasilitasi mahasiswa PPG Dalam Jabatan Angkatan II dengan menyelenggarakan Workshop Video Proses Pembelajaran. Workshop ini berlangsung secara daring melalui zoom meeting yang diikuti wajib oleh seluruh mahasiswa PPG Dalam Jabatan Angkatan II Unimus. Narasumber pada kegiatan tersebut adalah Ibu Venissa Dian Mawarsari, M.Pd.
Pada sesi awal narasumber menyampaikan pentingnya video yang dibuat karena akan mempengaruhi penilaian Uji Kinerja. Ibu Venisa menyampaikan beberapa materi yang sangat penting diantaranya adalah Penentuan Konsep Video, Perancangan story board, pengumpulan materi, gambar, video, clip, sound (pengambilan video proses pembelajaran), pemilihan video dan proses editing.
Pada sesi akhir yaitu sesi tanya jawab antara mahasiswa dengan narasumber yang kemudian dilanjutkan dengan sesi foto bersama.